Laga terakhir penyisihan grup B Inter Island Cup 2012 akan mempertemukan Persib vs Persidafon dan Persegres Gresik United vs Persepam. Kedua laga ini akan dilangsungkan pada 5 Desember 2012 di Stadion Siliwangi juga akan ditayangkan live di TVONE dan ANTV masing-masing pukul 15.30 WIB dan 18.00 WIB.
Persib berhasil menyapu bersih 2 laga sebelumnya dengan kemenangan, melawan Pers
egres Gresik United (2-0) dan Persepam Madura United (3-0). Hasil ini menempatkan Maung Bandung di posisi puncak klasemen Grup B dengan koleksi 6 poin.
Menghadapi Persidafon nanti, Persib hanya butuh meraih hasil seri saja untuk dapat menjadi Juara Grup B dan lolos ke babak semifinal.
Kendati demikian, sesuai target awal, pelatih Persib Djadjang Nurdjaman berniat menyapu bersih seluruh pertandingan. “Pertandingan terakhir kita ingin sapu bersih 3 poin. Kita tidak ingin meremehkan tim lawan,” sebut Janur.
Sementara di kubu lawan, Persidafon harus menelan kekalahan di pertandingan kedua melawan Persegres Gresik United, 0-1. Gol tunggal Gresik United dicetak Gustavo Chena. Dengan hasil ini Persidafon berada di peringkat 2 dengan poin 3, disusul Gresik United di tempat ke 3 dengan poin yang sama dan Persepam di tempat ke 4.
Untuk bisa lolos menjadi Juara Grup sekaligus ke semifinal, Persidafon harus mengalahkan Persib dengan jumlah gol banyak dan berharap Gresik United dikalahkan Persepam.
Sebagaimana regulasi yang dikeluarkan PT Liga Indonesia untuk turnamen IIC 2012, tim yang lolos ke semifinal adalah yang menempati peringkat pertama pada penyisihan grup. Tim yang menempati peringkat 2 hingga 4 langsung tersisih.
Jadi, siapakah yang akan keluar sebagai Juara Grup B? Silahkan sahabat prediksi sendiri 🙂
Head to head Persib vs Persidafon :
2 Jul 2012 : Persib 3 – 2 Persidafon (ISL)
17 Des 2011 : Persidafon 2 – 2 Persib (ISL)
Dua Pertandingan Terakhir Persib :
3 Des 2012 : Persepam 0 – 3 Persib (IIC 2012)
1 Des 2012 : Persib 2 – 0 Persegres Gresik United (IIC 2012)
Dua Pertandingan Terakhir Persidafon :
3 Des 2012 : Persidafon 0 – 1 Persegres Gresik United (IIC 2012)
1 Des 2012 : Persidafon 1 – Persepam (IIC 2012)
Hasil Akhir Persib vs Persidafon : 3 – 2 (4′ Firman Utina, 72′ (P) Dzumafo, 83′ Airlangga – 59′ M. Cirelli, 63′ Yohanes M)
Hasil Akhir Persegres Gresik United vs Persepam : 2 – 1