Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat (Pilkada Jabar) tinggal menghitung hari. Pesta demokrasi rakyat Jawa Barat ini akan berlangsung pada hari Minggu, 24 Pebruari 2013. Sebanyak lima pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Barat sudah siap-siap bertarung pada waktunya nanti.
Sebagai warga Jawa Barat, insya Alloh saya pun akan turut serta dalam memilih Cagub dan Cawagub Jabar. Keikutsertaan saya pada Pilkada Jabar 2013 nanti, ditandai dengan telah mendapatkan Surat Pemberitahuan Waktu dan Tempat Pemungutan Suara dari petugas.
Namun sampai saat ini saya belum mempunyai pilihan yang pasti dari kelima calon pasangan Cagub dan Cawagub. Meski visi dan misi mereka pernah saya baca melalui media online, tapi untuk menentukan siapa yang harus dipilih tentunya memerlukan kehati-hatian dan pemikiran yang matang. Karena memilih dan dipilih sama-sama memiliki tanggungjawab moral.
5 Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Pada Pilkada Jabar 2013, adalah :
1. Dikdik Mulyana Arief Mansur – Cecep Nana Suryana Toyib
2. Irianto Mahfudz Sidik Syafiuddin – Tatang Farhanul Hakim
3. Yusuf Macan Effendi (Dede Yusuf) – Lex Laksamana Zaenal
4. Ahmad Heryawan – Deddy Mizwar
5. Rieke Diah Pitaloka Intan Purnamasari – Teten Masduki
Semoga Pilkada Jabar 2013 berjalan lancar, jujur, adil dan aman, baik sebelum, pada waktu pemilihan dan sesudahnya. Yang paling terpenting, jangan hanya karena beda pilihan lantas menimbulkan permusuhan diantara anggota keluarga dan masyarakat di lingkungan masing-masing. Siapapun yang terpilih nanti harus kita terima dengan lapang dada dan berharap mereka bisa menjadikan Provinsi Jawa Barat lebih baik lagi dalam segala bidang kehidupan dengan berlandaskan ridha Alloh Swt.
Thanks for inctnduriog a little rationality into this debate.
semoga siapa pun yang terpilih dapat memimpin dengan baik dan bertanggung jawab atas apa yang telah di sampaikan waktu kampanye.
Siapapun yang menang saya berharap Yang terbaik untu JAwa Barat
Aher is the beater….
jadi pemimpin ni berat amanahnya…
Ikut mendukung ajalah dr jauh. Haha.
Oh tak sangka ada musim mengundi untuk pemimpin baru. Selamat mengundi.
Iya sahabat akubiomed, terima kasih
Semoga akan terpilih pemimpin yang terbaik yang amanah dan memberikan perubahan bagi kesejahteraan warga Jawa Barat…
Jawa Tengah juga sebentar lagi Kang Dadan
Aamiin…iya saya sempat membaca di kabar online Jateng pun akan segera melangsungkan Pilkada
Saat ini masih belum sahabat!
banyak orang memilih hanya karena merasa harus memilih, padahal tak yakin dengan pilihannya. menurut saya itu masalah, padahal tidak memilih pun sebuah pilihan
memang susah kan pak untuk memilih yang terbaikkk nih, moga pak dawaihati bijak memilih hehe
siap memilih tanggal 24 yach !!
pilih yang mana yach ?
Iya mbak, cuman belum punya pilihan nich!!
Terima kasih atas kunjungannya 🙂
Harus tetapkan pilihan dari sekarang Kang..
Seperti jargon salah satu pasangan calon, TETAPKAN PILIHAN DENGAN PILIHAN YANG TETAP
Saya nggak kampanye yah Kang….
Tidak Bang, kan tidak disebutin namanya hehehe