Wajib Anda Ketahui, Inilah Fungsi Oli Mesin Bagi Kendaraan Motor

Posted on

fungsi oli mesin motor

Di masa sekarang kendaraan motor merupakan salah satu kebutuhan wajib yang membantu mobilitas manusia. Hampir setiap rumah setidaknya memiliki satu kendaraan motor. Agar tetap bisa tetap berfungsi dengan baik, motor perlu perawatan yang tepat, terutama mesinnya. Salah satu komponen yang diperlukan untuk menjaga mesin motor tetap dalam kondisi baik adalah oli. Jika diumpamakan dengan tubuh manusia, oli mesin merupakan darah yang menjadi kebutuhan vital kendaraan. Namun, sayangnya belum semua orang memahami fungsi dan urgensi oli bagi kendaraan.

Inilah Fungsi Penting Oli Mesin Bagi Kendaraan Motor
Oli mesin mempunyai peranan sangat penting dalam sistem kerja komponen kendaraan. Oli itu sendiri berupa cairan yang diisikan ke bagian dalam mesin. Anda perlu memahami betul bagaimana fungsi oli bagi kendaraan motor, sehingga bisa memaksimalkan perawatannya. Karena jika sampai lalai, akan sangat berpengaruh terhadap performa kendaraan motor Anda. Berikut ini fungsi oli pada mesin yang wajib Anda ketahui.

1. Sebagai pelumas mesin kendaraan
Fungsi utama oli adalah sebagai pelumas. Ketika mesin motor dihidupkan, oli disirkulasikan oleh pompa oli menuju tiap-tiap komponen mesin. Kemudian oli tersebut akan melewati bagian-bagian mesin yang bergerak, hingga membentuk lapisan film yang berguna untuk melumasi komponen mesin. Dengan adanya pelumas inilah yang membuat komponen mesin tetap terjaga dari keausan dan kerusakan berkala.

2. Sebagai pembersih kotoran pada mesin kendaraan
Oli mesin juga berfungsi sebagai pembersih kotoran pada komponen mesin kendaraan. Ketika motor menyala, gesekan komponen yang ada di dalam mesin akan menyebabkan adanya kotoran. Oli pada mesin akan mengalirkan kotoran dari hasil gesekan tersebut, sehingga komponen mesin akan senantiasa bersih.

3. Sebagai pencegah karat
Fungsi oli selanjutnya adalah sebagai antikarat. Komponen pada mesin kendaraan yang terbuat dari logam akan mudah berkarat jika mengalami kontak dengan air dan udara secara kontinu. Oli pada mesin akan membuat bagian logam terlindungi dari oksidasi dengan cara menutup permukaan metal. Oli juga akan melumasi bagian logam agar tidak mengalami kontak secara langsung dengan udara dan air yang berpotensi menimbulkan karat pada komponen kendaraan.

4. Sebagai penyerap panas
Saat mesin kendaraan dinyalakan, akan terjadi proses pembakaran sehingga menghasilkan panas yang kemudian diubah menjadi tenaga. Ketika saat bersamaan, oli pada mesin akan bersikulasi pada bagian dalam mesin. Pada saat oli mesin melewati bagian mesin dengan temperatur yang tinggi, panas pada komponen mesin akan terserap. Selain sebagai penyerap panas, oli juga berfungsi sebagai pendingin pada komponen mesin. Inilah yang dapat menjaga agar temperatur mesin tetap stabil.

5. Sebagai perapat antara piston dengan silinder di dalam mesin
Oli akan membentuk lapisan tipis ketika bersikulasi di dalam mesin. Lapisan tipis itulah yang berfungsi merapatkan celah di antara piston dengan silinder yang bergerak. Oli yang berperan sebagai pelumas akan mengurangi kebocoran tekanan dan kompresi hasil sistem pembakaran. Hasilnya, tenaga pembakaran tidak akan bocor saat bergerak sehingga tenaga yang dihasilkan akan maksimal.

Itulah fungsi oli mesin bagi kendaraan motor yang wajib Anda ketahui. Oli dengan kualitas yang baik akan memberikan performa mesin yang baik pula. Begitu pun sebaliknya, jika oli tidak berfungsi sebagaimana mestinya, bisa mengganggu kondisi kendaraan Anda. Salah satu oli dengan kualitas terbaik yang bisa menjaga dan meningkatkan performa mesin kendaraan Anda adalah Mobil. Dengan berbagai produk unggulan yang ditawarkan, mobil.co.id siap memberikan perlindungan terpercaya bagi apapun jenis motor Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.